kwardariau.or.id, Dumai - Satuan Karya Pramuka (Saka) Bahari Pangkalan TNI AL (Lanal) Dumai ambil bagian di kegiatan Program Kali Bersih (Prokasih) Nasional Tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan Lanal Dumai dalam rangka memperingati HUT TNI Angkatan Laut ke-78 di Perairan Sungai Dumai, Kota Dumai, Provinsi Riau, Selasa (5/9/2023).
Pada kegiatan tersebut, Saka Bahari Lanal Dumai menurunkan anggota sebanyak 34 orang.
"Kalau dari Pramuka Saka Bahari Lanal Dumai diikuti oleh 30 orang 2 pamong dan 2 instruktur," kata Pamong Saka Bahari Lanal Dumai, kak Yenika Fitri.
Kak Yenika mengungkapkan bahwa adik-adik Saka Bahari sangat antusias mengikuti kegiatan Prokasih Nasional ini. "Antusias dan semangat adik adik sangat tinggi, karena mengikuti kegiatan tersebut merupakan pengalaman baru bagi mereka," ungkapnya.
Menurutnya, dengan adanya partisipasi adik-adik ini dapat menumbuhkan rasa cinta alam dan Sungai yang berada di perairan Dumai ini.
Kegiatan Prokasih yang ditaja Lanal Dumai ini diawali dengan sesi acara pembukaan dan kemudian membersihkan sampah yang berada di Aliran Sungai Dumai.
"Untuk kegiatannya dimulai dengan upacara pembukaan dan membersihkan sampah di aliran sungai," terang kak Yenika.
Gerakan Prokasih tahun 2023 dilaksanakan serentak di 78 titik lokasi yang terpusat di Muara Sungai BKT Marunda, Jakarta Utara, dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali dan diikuti secara virtual oleh Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Kariady Bangun, didampingi Ibu Ketua Jalasenastri Cab. 4, Korcab I, DJA I Flo Kariady Bangun, beserta tamu undangan dari Dermaga Posmat Babinpotmar Sungai Dumai/Posal Tanjung Medang Lanal Dumai.
Perlu diketahui bahwa kegiatan ini juga melibatkan nelayan binaaan Posal Tanjung Medang/Sungai Dumai, TNI/Polri, unsur maritim, dan elemen masyarakat Kota Dumai. Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan pembagian Sembako kepada masyarakat maritim setempat.
Turut hadir dalam kegiatan antara lain, Walikota Dumai diwakili Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Hermanto SSos MSi, Kajari Dumai Agustinus Herimulyanto SH MH, Dandim 0320 Dumai diwakili Pasiter Letda Arh Sunariyo, Dansatradar 232 Dumai Letkol Lek Rumanto Gunardi, Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton SH SIK MSi, GM Pelindo Dumai Jonatan Ginting dan Camat Dumai Barat Al Khusairi SSos MSi.
Pewarta: kak Rasid Ahmad
Editor: kak Sri Lestari