BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

header-ad

Kwarcab Gerakan Pramuka Pelalawan Jajaki Kerjasama ke Disdikbud

 

Ketua Kwarcab Pelalawan Kak H Syafrizal SE dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pelalawan Kak H Abu Bakar FE SSos MAp foto bersama setelah penandatanganan kerjasama


kwardariau.or.id, Pangkalan Kerinci - Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Pelalawan Kak H Syafrizal SE melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pelalawan, Kak H Abu Bakar FE SSos MAp, Senin (31/7/2023). Kunjungan itu untuk menjajaki kerjasama. 


Kak Syafrizal yang didampingi Wakil Ketua Bidang Abdimasgana Kak M Azli ST dan Kepala Pusdiklatcab Nizar disambut hangat oleh Kadisdikbud Kabupaten Pelalawan bersama Kabid SMP Bapak Atil Mahdar SPd, dan Kabid SD Bapak Leo Nardo SPd, serta Kabid PAUD dan Dikmas Ibu Penjli Harmasni SPd.


Pada pertemuan tersebut Kak Syafrizal mengharapkan kerjasama antara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Pelalawan dapat menuntaskan masalah kekurangan pembina Pramuka di Gugusdepan.

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Pelalawan Kak H Syafrizal bersama Kepala Pusdiklatcab Kak Nizar berdiskusi dengan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pelalawan Kak H Abu Bakar FE SSos MAp sebelum penandatanganan kerjasama


"Sebagaimana yang telah kita sampaikan sebelumnya bahwa dinas pendidikan dan kwarcab harus memiliki kerjasama yang kuat karena mengingat letak gudep itu ada disatuan pendidikan, tidak hanya soal peserta didiknya tapi juga pembinanya,” jelas Kak Syafrizal.


Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pelalawan Kak Abu Bakar dalam kesempatan itu menyampaikan dukungannya kepada Kwartir Cabang Pelalawan dalam memajukan Gerakan Pramuka di Kabupaten Pelalawan.



 “Kami menyambut baik kerjasama ini karena pada intinya dengan adanya kerjasama ini dapat meningkatkan kerjasama antara Dinas Pendidikan dan Kwartir Cabang, dan meningkatkan kualitas Pramuka di Kabupaten Pelalawan,” tutup Kak Abu bakar.


Penulis : Kak Azzahro, Kak Ikhwan Nur Rahman

Editor : Kak Sri Lestari

« PREV
NEXT »